“Menuju Perpustakaan Digital” Launching Layanan Mandiri Repository dan Pendaftaran Online Anggota Perpustakaan

Gorontalo, Jum’at (10/06), UPT Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMGO) menggelar acara Launching “Layanan Mandiri Repository dan Pendaftaran Online Anggota Perpustakaan”, pada pelaksanaan jalan sehat memperingati milad UMGO ke – 14, Jum’at (10/06/2022) kemarin.

Layanan Repository dan Pendaftaran Online ini secara resmi diluncurkan oleh Rektor UMGO, Prof Abd. Kadim Masaong,M.Pd., dan dihadiri oleh Bupati Gorontalo yang diwakili oleh kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Parwisata Kabupaten Gorontalo, Syamsul Baharuddin, Wakil Rektor I, Wakil Rektor II, dan sebagian civitas akademika UMGO.Repository merupakan tempat penyimpanan ratusan artikel dan karya ilmiah yang tersedia untuk dapat diakses melalui internet. Hal ini tujuannya adalah untuk menampung atau menyimpan hasil penelitian-penelitian mahasiswa UMGO, misalnya Tugas Akhir, Skripsi, Thesis, dll dan bisa diakses serta di download oleh mahasiswa.

“Repository akan memudahkan mahasiswa untuk mendapatkan rujukan mengenai hasil penelitian dan mereka dapat mengakses repository ini dimanapun dengan menggunakan internet,”jelas, Kepala UPT Dr. Hj. Saida Gani, S.Sos.I, M.Sos.I.“Jadi saat ini para pengunjung yang ingin menjadi anggota perpustakaan UMGO akan lebih dipermudah dengan adanya pendaftaran secara online hanya memerlukan Kartu Tanda Penduduk (KTP),”tambahnya.

Lebih lanjut, ia mengatakan UPT Perpustakaan UMGO Gorontalo saat ini menuju perpustakaan digital, hal ini guna meningkatkan perkembangan perpustaakan sendiri.“Meskipun kita sudah berakreditas A, kita tidak mau terus berdiam diri kita harus menyesuaikan dengan perkembangan teknologi untuk itu nantinya umgo akan menjadi satu-satunya kampus yang memiliki aplikasi ini di Provinsi Gorontalo,”tandasnya.

Rektor UMGO, Prof Kadim Masaong turut mengapresiasi terobosan Perpustakaan UMGO yang sangat luar biasa dalam menyesuaikan diri dengan perkembangan teknologi.“Hari ini saya sangat bangga dengan yang telah diluncurkan perpustakaan umgo, ini merupakan hal yang baik dan menandakan kemajuan perpustakaan yang terus menciptakan suatu inovasi dan mampu menjawab tantangan perkembangan era digital yang semakin pesat dan revolusi industri 4.0,”pujinya.

Rektor juga menegaskan bahwa hingga saat ini pihaknya terus memperbaiki sistem pelayanan di kampus dengan menerapkan sistem online dibeberapa lembaga sebagai bentuk konsistensi UMGO dalam mengikuti perkembangan zaman. “Semoga inovasi yang telah diciptakan benar-benar bisa bermanfaat dan digunakan dengan sebaik-baiknya. Dan akan ada lagi inovasi-inovasi yang lahir dari tangan-tangan kreatif teman-teman civitas akademika UMGO,”Tutupnya.(Hms)